Jelang Selenggara Street Race Yang ke-4, Kapolda Metro Jaya Berdiskusi Dengan Perwakilan IMI

    Jelang Selenggara Street Race Yang ke-4, Kapolda Metro Jaya Berdiskusi Dengan Perwakilan IMI

    JAKARTA - Setelah sukses dengan gelaran Street Race Pertama, Kedua dan Ketiga, Kapolda Metro Jaya Irjen. Pol. Dr. M. Fadil Imran M.Si berencana untuk kembali mengadakan event Street Race yang ke-4 kalinya, yang akan diadakan disekitar Kemayoran, Jakarta Pusat.

    Dalam hal ini, Kapolda Metro Jaya didampingi oleh Kabid Humas Polda Metro Jaya, Dirlantas Polda Metro Jaya, dan Dirbinmas Polda Metro Jaya melakukan diskusi bersama Rifat Sungkar dan kawan-kawan selaku perwakilan dari pihak IMI, Wadah Pecinta Otomotif di Indonesia.

    Street Race diadakan sebagai alternatif bagi para pelaku balap liar di jalanan ibu kota agar dapat menyalurkan bakat maupun hobby nya ditempat yang semestinya

    "Agar tidak mengganggu ketertiban dan kanyamanan masyarakat. Dan untuk meminimalisir adanya korban jiwa dari balap liar itu sendiri, " Jelasnya. Kamis, (25/8/2022).

    Pada event sebelumnya, ajang Street Race pernah diadakan di Ancol, BSD Tangerang Selatan, dan Meikarta Cikarang, Bekasi Kabupaten. Seluruh acara berlangsung sukses dan meriah dengan diikuti oleh ratusan peserta ajang balap.

    "Kami berharap Street Race Seri ke-4 nanti dapat berlangsung lebih sempurna, sehingga antusias peserta maupun penonton balapan bisa lebih banyak dibanding event sebelumnya, " Tutup Fadil Imran. (Hendi)

    polda metro jaya imi
    Suhendi

    Suhendi

    Artikel Sebelumnya

    Berantas Judi Online, Polda Metro Jaya Ungkap...

    Artikel Berikutnya

    Komitmen Polda Metro Jaya dalam memberantas...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Hana Rawhiti Maipi-Clarke: Anak Muda yang Mengguncang Parlemen Selandia Baru
    Hendri Kampai: Rapat Kerja dengan Jaksa Agung RI, Komisi III DPR RI Makin Menyala
    Peduli Iingkungan, Panglima TNI Tanam Pohon dan Tebar Benih Ikan di Area Mabes TNI
    Wawasan Kebangsaan dan Bela Negara Bersama Letkol Tituler Deddy Corbuzier di Kodim 05/07 Bekasi

    Ikuti Kami